HEY, SOBAT NILMATAN!
CHECK THIS OUT!
Apa itu Perdagangan?
Diantara kalian semua pastinya pernah setidaknya sekali melakukan kegiatan perdagangan.
Eits! Jangan salah, kegiatan perdagangan itu bukan hanya seputar menjual barang sahaja lho!
Membeli (berperan sebagai pembeli) juga termasuk ke dalam contoh tindakan berdagang.
Perlu kalian ketahui nih sobat, bahwa berdagang adalah salah satu kegiatan sosial yang mudah dilakukan oleh siapa saja. Tak harus memandang status sosial bahkan latar belakang pendidikan untuk memulai usaha perdagangan.
Berdagang adalah sebuah usaha yang bisa dikerjakan oleh berbagai kalangan masyarakat.
Tapi sebelumnya mari pahami dulu, apa sih konsep dari perdagangan itu?
Secara singkat dan sederhananya, perdagangan atau perniagaan adalah kegiatan tukar menukar barang atau jasa atau keduanya yang berdasarkan kesepakatan bersama tanpa adanya pemaksaan.
Pada awalnya perdagangan dilakukan dengan cara menukar barang yang dimiliki dengan barang yang dibutuhkan.
Namun seiring berkembangnya zaman lalu disusul dengan era revolusi, perdagangan akhirnya menggunakan sebuah benda yang memiliki nilai tinggi sebagai alat transaksi dari perdagangan itu senduru, yang lain dan tidak bukan adalah uang.
KEGIATAN BERWIRAUSAHA, BERDAGANG, DAN KOPERASI KELILING YANG ADA DI NILMATAN!
Dan sekarang ini untuk memajukan perekonomian negara, tentunya ada beragam institusi dan industri yang membuka berbagai macam pekerjaan khususnya di bidang ekonomi-industri.
Dan tentu hal ini menjadi salah satu peluang besar bagi para fresh graduate khusunya lulusan sekolah kejuruan untuk melanjutkan kegiatannya setelah lulus dari sekolah.
Maka dari itu, SMKN 5 Kota Tangerang Selatan memiliki salah satu kegiatan atau bisa disebut juga kebiasaan untuk meningkatkan kemampuan mereka dalam berwirausaha.
Kegiatan yang satu ini adalah “KOPERASI KELILING” yang biasa dilakukan oleh para siswa berorganisasi selagi waktu-waktu jam istirahat. Dengan cara berkeliling sembari membawa barang-jajanan dari koperasi sekolah, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan skills siswa/i dalam berwirausaha dan melakukan perniagaan serta meningkatkan perekonomian dalam bidang infrastruktur sekolah.
HOW ITS GOING & THE BENEFITS OF THIS ACTION FOR STUDENTS
Cara kerja dari Koperasi Keliling itu sendiri kira-kira bagaimana ya?
Sederhananya kegiatan yang satu ini dilaksanakan dengan nantinya para siswa/i yang ditugaskan untuk melakukan Koperasi Keliling ini akan mengambil atau memilih beberapa barang persediaan dari koperasi sekolah dan mempromosikan barang yang dibawa dengan cara berkeliling satu sekolah.
Dan tentu ada berbagai manfaat serta tujuan dari hanya sekedar meningkatkan kemampuan siswa dalam berwirausaha dan berniaga.
Mulai dari menumbuhkan jiwa usahawan. Meningkatkan skills untuk bersosialisasi. Juga meningkatkan kemampuan dalam mempersuasif seseorang dalam (dalam artian; pembeli)