Hari Batik adalah hari Nasional diperingati setiap tanggal 2 Oktober di Indonesia. Tanggal ini dipilih karena UNESCO secara resmi mengakui batik sebagai Warisan Budaya Takbenda pada 2 Oktober 2009.
APA ITU HARI BATIK?
Batik adalah seni kain tradisional Indonesia yang dibuat melalui teknik mewarnai kain dengan menggunakan lilin sebagai perintang warna. Motif batik dibuat dengan mencetak pola menggunakan canting (alat khusus) atau cap (stempel batik). Setelah pola diterapkan, kain dicelupkan ke dalam pewarna. Lilin kemudian dihilangkan sehingga motif yang diinginkan muncul. Setiap daerah di Indonesia memiliki motif batik yang khas dan berbeda, seperti batik Solo, Yogyakarta, Pekalongan, dan Cirebon.
Batik memiliki makna yang mendalam, di mana setiap pola dan warnanya sering kali mencerminkan nilai-nilai budaya, sosial, dan filosofis yang tinggi.