Pada hari Kamis 10 Oktober 2024, Siswa SMKN 5 Tangsel baru-baru ini melakukan kegiatan praktek di workshop Desain Komunikasi Visual (DKV) dengan Membuat kerajinan dari Bambu Yaitu Gelas
Kegiatan ini bertujuan untuk mengembangkan kreativitas siswa sekaligus menanamkan kesadaran akan pentingnya penggunaan bahan ramah lingkungan.
Kegiatan dimulai dengan pemaparan materi dari instruktur mengenai teknik pembuatan gelas dari bambu dan manfaatnya sebagai produk yang berkelanjutan, Kemudian Siswa dibagi ke dalam kelompok untuk mempraktikkan proses pembuatan, mulai dari pemilihan bambu hingga pengolahan menjadi gelas.
Kegiatan ini diharapkan tidak hanya melatih keterampilan praktis ,tetapi juga meningkatkan kesadaran siswa akan lingkungan dan pentingnya desain yang bertanggung jawab