Program kelas industri dalam jurusan teknik pengelasan ini sangat berpengaruh bagi siswa-siswi untuk membukakan jalan bagi para siswa-siswi yang memiliki keinginan dan tekad yang kuat untuk bisa magang di Jepang dan bekerja di industri industri besar diluar maupun dalam negeri.Untuk dapat mengikuti program kelas industri siswa-siswi perlu mengikuti beberapa tahapan seleksi.
Tes tahap 1 yaitu seleksi minat bakat yang dilaksanakan pada hari Kamis,17 Oktober 2024. Tes minat bakat merupakan rangkaian tes dan analisa yg menggambarkan kemampuan kognitif, karakteristik minat bakat serta kepribadian siswa terhadap suatu bidang atau jurusan tertentu. Diadakannya tes ini guna untuk mengidentifikasi potensi, keinginan, dan bakat yang dimiliki peserta didik. Hasil tes pada tahapan 1 ini panitia mengambil 41 siswa terbaik untuk melanjutkan tes tahapan 2.
Tes tahap 2 yaitu wawancara orang tua dan peserta yang dilaksanakan pada hari Senin,04 November 2024. Tes wawancara merupakan salah satu tahapan dalam proses seleksi penerimaan siswa siswi kelas industri. Tes wawancara ini menjadi kesempatan bagi peserta untuk menunjukkan bahwa dirinya adalah orang yang tepat untuk mengikuti program kelas industri tersebut. Dalam seleksi tahap 2 yang diikuti 41 peserta ini akan dipilih menjadi 24 peserta terbaik untuk masuk kelas industri.